Translate

Rabu, 22 Februari 2017

Pedoman Untuk Ibu Menyusui (ASI)

Kadang kita sebagai ibu apalagi baru pertama kali mempunyai anak pasti bingung apakah anak kita sudah kenyang minum ASI atau belum?
Sempat terlintas dipikiran saya enaknya kalau anakku diberi susu formula. Karena kita tau berapa banyak yang ia minum dan pasti kenyang.
Untung saya memiliki mama yang hebat. Ia selalu bilang kepada saya jangan takut dan jangan berhenti menyusui, kalau bayi anda lapar dia pasti nangis.
Semoga artikel yang saya tulis ini bermanfaat bagi anda.

Berapa sering bayi harus minum ASI?
Dari saat lahir setidaknya bayi minum 8 kali sehari dengan durasi waktu dari 1-3 jam.
Bayi lambat laun akan tambah kuat menghisap dan semakin mantap.
Mamaku bilang kepada saya nanti makin lama semakin enak saya memberi dia ASI.. Perkataan Ibu saya betul, semakin hari bayi saya bertambah pintar menghisap dan berat badannya pun bertambah yang artinya semakin enak digendong.
Pada waktu lahir hari pertama lambung bayi masih sangat kecil hanya sebesar buah cherry.
Pada hari ke3-5  lambung bayi sebesar kacang walnut.
pada hari ke 5-7 lambungnya sebesar apricot.
jadi jangan cemas bunda karena lambung nya masih kecil, ia tidak perlu minum terlalu banyak, minum sedikitpun ia sudah kenyang.
Pada minggu ke2 dan ke3 lambungnya sebesar telur.

Bagaimana kita mengetahui kalau bayi kita kenyang?
Dilihat dari berapa sering ia buang air kecil (24 jam)
kita dapat mengukurnya dengan berapa sering kita menggganti pampers/diapers.
Pada hari pertama setidaknya 1 diaper penuh dalama arti diapers tersebut benar-benar basah
Pada hari kedua setidaknya 2 diapers penuh
Pada hari ketiga setidaknya 3 diapers yang penuh
Pada hari keempat setidaknya 4 diapers yang penuh
dan pada hari ke-5 seterusnya setidaknya 6 diapers yang penuh dan berat dimana terlihat bercak urine berwarna kuning atau putih bening.

Dilihat dari berapa sering ia buang air besar (24 jam)
Pada hari pertama dan kedua setidaknya 1 atau 2 kali BAB berwarna hitam atau hijau gelap
Pada hari ketiga dan keempat setidaknya 3 kali BAB berwarna cokelat, hijau atau kuning
Pada hari kelima sampai minggu ketiga setidaknya 3 kali BAB berukuran besar, lembut dan kuning

Bagaimana dengan berat badannya?
Berat badan bayi pada hari pertama sampai hari ketiga biasanya akan berkurang sekitar 7% dari berat badan pada saat lahir.
Pada hari keempat dan seterusnya berat badan bayi akan bertambah sekitar 20-35 gr perhari dan pada hari ke-10 dan 14 berat badannya akan kembali seperti semula seperti pada saat ia lahir.

AYUKS MAMA.. IBU... BUNDA... Usahakan beri ASI ekslusif selama 6 bulan, ada beberapa makanan yang dapat membantu memperlancar ASI. Setelah 6 bulan berikan ia makanan padat. Makanan padat pertama yang kucoba pada bayiku adalah bubur bayam. Konon katanya berikan sayur yang pertama kali pada bayi kita agar ia tidak mengalami kesulitan dalam makan sayur.
Hal ini sudah saya buktikan kepada bayi saya..dan betulll bayi saya tidak mengalami kesulitan makan sayur, hingga sekarang ia telah berusia 2 tahun.

KUNCI SUKSES: NEVER GIVE UP!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar