Translate

Kamis, 16 Februari 2017

Berangkat Sekolah Sehat, Pulang Sakit....!!!


Tak bisa dipungkirin bahwa anak kalau sudah mau sekolah anak jadi gampang sakit. Bagaimana tidak? Aktivitasnya setiap hari disekolah rentan terhadap virus dan kuman penyakit. Tidak hanya saat bermain, kegiatan belajarnya pun dapat menjadi saran penularan penyakit. 

Walaupun beberapa penyakit tidak membahayakan teapi kita sebagai orang tua tentunya perlu mewaspadai, jangan sampai kita lalai atau disepelekan. Terkadang kita bingung apa yang harus kita lakukan? Apakah kita perlu menyuruh anak kita tinggal di rumah saja bila ada teman sekolahnya sakit sebagai tindak pencegahannya? Yukss, mari kita intip dibawah ini apa seh yang harus kita lakukan....

Beberapa penyakit yang umum ditularkan disekolah antara lain

1. Batuk pilek
Penyebab :  virus influenza.. Penularannya lewat udara sehingga dengan cepat dan mudah anak bisa terserang penyakit ini.
Gejala : 
  • demam >38 derajat celcius. jika demam 39-40 derajat celcius selama 2 hari sebaiknya konsul ke dokter
  • dapat atau tanpa menggigil
  • sakit kepala
  • tenggorokan kering
  • hidung tersumbat
  • terkadang disertai muntah

Penatalaksaanya : 
  • berikan obat penurun panas jika demam >38 derajat celcius
  • Jemur matahari pagi
  • perbanyak asupan cairan
  • oleskan balsam khusus untuk anak-anak
  • pilek akan sembuh sendirinya sekitar 5-7 hari
  • batuk akan sembuh membutuhkan waktu yang agak lama sekitar 2-3 minggu
  • tidur tanpaAC untuk menghindari hidung tersumbat
PENTING!!!!! 
  • cuci tangan setelah melakukan aktivitas

2. Hand Foot Mouth Disease (HFMD)
Penyebab :  Virus Coxsackie A16 dan entero
Gejala : 
  • demam yang tidak terlalu tinggi selama2-3 hari
  • nyeri saat menelan 
  • turunnya nasfsu makan
  • timbul sariawan dibagian mulut, lidah, gusi bahkan ditenggorokan
  • bintik merah pada tangan dan kaki
Penatalaksaanya : 
  • beri obat penurun panas
  • mandi dengan air hangat 
  • beri asupan cairan
PENTING!!!!! 
  • cuci tangan setelah melakukan aktivitas
  • bersihkan seluruh pakaian, handuk dan baju yang terkontaminasi dengan antiseptik seperti dettol
  • bersihkan seluruh peralatan makanan

3. Diare
Penyebab :  infeksi usus dan bakteri, tetapi dapat juga keracunan makanan
Gejala : 
  • BAB lebih dari 4 kali dan encer dalam sehari
  • kadang disertai muntag
  • tubuh lemah dan lesu
  • dapat atau tanpa demam
Penatalaksaanya : 
  • berikan larutan garam atau oralit sebagai pertolongan pertama
  • perbanayak asupan cairan
  • berikan kaldu ayam/sapi
  • jika anak anda lemas segera bawa ke dokter.
PENTING!!!!! 
  • cuci tangan setelah beraktivitas
  • jangan jajan sembarangan

4. Cacar air
Penyebab :  virus varicella zoster, ditularkan lewat udara atau kontak langsung dengna lenting cacar air yang dipecahkan sebelum mengering.
Gejala : 
  • demam
  • pilek
  • lemah, lesu dan lelah
  • timbul kemerahan dikulit yang berukuran kecil
Penatalaksaanya : 
  • mengurangi rasa gatal ➔ mengompres dengan air dingi bersuhu ruang
  • dokter biasanya akan memberikan salep dengan kandungan acyclovir 5%
  • mandi
PENTING!!!!! 
  • hindarin pemakain pemakain berasama seperti: pakaian, saputangan dan juga handuk
  • bersihkan pakain dengan antisepetik seperti dettol
  • cuci tangan setelah beraktivitas

5. Konjungtivitis (sakit mata)
Penyebab :  infeksi virus atau bakteri bahkam alergi
Gejala : 
  • mata memerah 
  • rasa nyeri dimata, berair, gatal dan keluar kotoran atau sering kita sebut belekan
  • penglihtan kabur
Penatalaksaanya : 
  • kompres mata dengan air garam hangat
  • gunakan salep antibiotik yang diresepkan oleh dokter
PENTING!!!!! 
  • cuci tangan
  • jangan sering mengucek mata

6. Cacingan

Penyebab :  Larva cacing tamban, cacing gelang dan cacing kremi
Gejala : 
  • penurunan berat badan
  • lesu
  • tidak bergairah
  • suka mengantuk
  • kehilangan nafsu makan
Penatalaksaanya : 
  • berikan obat cacing
PENTING!!!!! 
  • Cuci tangan setelah beraktivitas
  • jangan lupa memotong kuku anak
  • hentikan kebiasaan mengigit kuku

7. Kutu
Penyebab :  saling bertukar sisir atau topi
Gejala : 
  • menggaruk kepala lebih sering karena kepalanya gatal
  • pada rambut anak terlihat telur kutu berwarna putih dan bersinar
Penatalaksaanya : 
  • berikan shampoo pembasmi kutu
  • atau cukur rambut anak anda sampai habis
PENTING!!!!! 
  • mencuci rambut minimal dua hari sekali 
  • jangan bertukar sisir atau topi.


Jika anak anda sakit lebih baik istirahat dirumah sampai sembuh total..Bila tetap bersekolah bisa jadi virus dan kuman menyebabkan anak anda sakit lagi, karena mereka akan "berkeliling" dari satu anak ke anak lainnya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar